Bhabinkamtimbas dan Babinsa Desa Tompo Padamkan Kebakaran Lahan

    Bhabinkamtimbas dan Babinsa Desa Tompo Padamkan Kebakaran Lahan

    Barru - Bhabinkamtibmas Desa Tompo Polres Barru bersama Babinsa dan warga berhasil memadamkan kebakaran lahan yang terjadi di Desa Tompo Kabupaten Barru pada Sabtu (16/09/2023).

     

    Kebakaran mencakup area seluas 1.2 hektar yang hanya bisa dijangkau dengan berjalan kaki sejauh 5 kilo meter. Kondisi lahan yang kering dan sebagian besar berupa semak dan daun kering membuat api dengan mudah menyebar.

     

    Sekitar pukul 10.00 api sudah bisa dikendalikan setelah 3 jam usaha pemadaman menggunakan peralatan manual dan ranting pohon.

     

    Bhabinkamtibmas Desa Tompo, Aipda Ahmad menjelaskan bahwa tidak ada korban jiwa ataupun kerugian materil yang berarti akibat peristiwa tersebut.

     

    "Setelah tiga jam berusaha, api dapat dipadamkan dan tidak sampai meluas hingga pemukiman. Tidak ada korban jiwa atau kerugian materi" jelas bintara yang bertugas di Polsek Barru tersebut.

    polres barru bhabinkamtibmas babinsa kebakaran
    Muhammad Rizal

    Muhammad Rizal

    Artikel Sebelumnya

    Luar Biasa, PPI Barru Gelar Latgab Paskibra...

    Artikel Berikutnya

    Pray For Tanete Riaja, 4 Rumah Ludes Terbakar...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Tags